Klasik

Lingkungan Alam dan Awal Hunian di Bali

 Selasa, 24 Maret 2015

Sejarahbali.com

IKUTI SEJARAHBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Sejarahbali.com, Badung - 

Pulau Bali terletak pada 114.26° - 115.43° Bujur Timur, dan terletak Selat Bali, di timur Selat Lombok, di utara Laut Bali, dan di Selatan Samudra Indonesia. Garis Wallace terletak di sebelah Timur Pulau Bali yang memisahkan paparan sunda dengan daerah Wallacea.

Bali merupakan salah satu dari untaian pulau - pulau di Nusantara yang membentang dari barat ke timur, yakni dari Sumatra hingga Timor. Untaian pulau - pulau tersebut meyerupai jembatan sehingga memudahkan manusia dan hewan dari satu pulau ke pulau yang lain pada masa itu.

Di tengan Pulau Bali terbentang pegunungan arah barat - timur yang membagi pulau ini menjadi dua, yaitu daerah dan selatan. Bentangan gunung Vulkanis yang terletak di bagian tengah Pulau Bali merupakan kelanjutan dari Kompleks Vulkanis Zone Solo di Pulau Jawa ke arah timur.

Dataran rendah di Bali Selatan yang membentang dari pegunungan vulkanis ke arah selatan merupakan lapisan Koluvial dan Aluvial yang terbentuk dari sedimen gunung vulkanis sehingga kondisinya sangat subur.

Penulis : TImLiputan

Editor : SejarahBali



Sejarah Bali Sejarah Bali Wisata


Tonton Juga :











Sejarah Terpopuler





TRENDING TERHANGAT